Bangungan SMA AL Hikam Tumbak |
Mendirikan, membina dan mengembangkan lembaga Pendidikan formal dan Non formal yang efektif dan efisien, merupakan kewajiban kita bersama sesuai dengan cita-cita dan tujuan Pendidikan Nasional yakni pembangunan pendidikan diarahkan untuk meningkatkan harkat dan martabat manusia serta meningkatkan pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan.
Berawal dari kondisi banyaknya siswa-siswi lulusan SMP yang berada di wilayah pelosok Desa Tumbak Kecamatan Pusomaen Kab. Minahasa Tenggara yang tidak melanjutkan sekolah ke tingkat lanjutan atas, baik SMK, SMA ataupun Madrasah Aliyah dengan alasan ekonomi dan jarak yang jauh. Kemudian bersama itu bermunculan pula rintisan sekolah-sekolah kejuruan baru dengan berbagai jurusan di Kecamatan Pusomaen, sehingga untuk mengimbangi hal tersebut, kami memandang perlu dirintis pula sebuah lembaga pendidikan tingkat atas yaitu Sekolah Menengah Atas (SMA) Al Hikam.
Dengan latar belakang dan pertimbangan kondisi yang obyektif maka kami membangun dan mengembangkan lembaga pendidikan yang berada di daerah pelosok Kecamatan Pusomaen yang tidak tersentuh oleh promosi lembaga pendidikan yang ada supaya dapat melanjutkan pendidikannya di sekolah tingkat lanjutan atas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar